Universitas Widya Gama Widya Gama Mahakam University

KING AND QUEEN MAHASISWA BARU - PKKMB FISIPOL 2019

PKKMB merupakan kegiatan rutin yang dilangsungkan dalam momentum menyambut dan mempersiapkan Mahasiswa Baru. Pada tahun 2019 ini sebanyak 115 Fisip terdaftar mengikuti PKKMB tingkat Fakultas. PKKMB FISIP tahun 2019, Menggusung Tema : LASKAR HARMONI MUDA, melakukan gebrakan baru yang diharapkan menjadi ajang menarik sekaligus kompetitif dalam menyaring minat mahasiswa baru untuk mampu mengembangkan potensi diri sebagai bagian dari Tridarma Perguruan Tinggi

Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari dalam 2 tahap. Yaitu pada 5 s.d 7 September 2019 dan 5 OKtober 2019. Dibuka oleh perwakilan Rektor UWGM  Bapak M. Astri Yulidar, SE., MM. Turut dihadiri oleh Dekan FISIPOL Bapak Rusli,, SE., M. Si, Ketua Program Studi Ibu Shorea Helminasari, SIP., M.A. 

Acara yang berlangsung dan terpusat di Gedung D Ruang Kelas Fisipol telah diisi dengan berbagai materi pembekalan mulai dari materi akademik, kode etik mahasiswa dan wawasan Fakultas ISIPOL. Materi disampaikan melalui suasana simulasi ruang kuliah yang diselingi kegiatan TOURING  bersama rekan rekan mahasiswa BEM Fisip. Bekerja sama dengan pihak Biro Administrsi Akademik dan bagian Kemahasiswaan diharapkan wawasan yang diperoleh para MABA 2019 dapat bersinergi dengan Visi Misi Fakultas dan Prodi Ilmu Administrasi Negara.

Setelah melalui berbagai tahapan seleksi dan penilaian aksi panggung para kandidat oleh tim Dewan Juri yang terdiri dari  Dekan Fisip dan Ketua Prodi I.A.N bersama 2 orang Dosen. Hadir pula Juri Tamu dari UKM Bina Lingkungan UWGM. Sebagai bagian dari acara puncak terlaksananya pemilihan King and Queen MABA 2019 angkatan I pada acara closing ceremony yang dirangkai dengan talk show dengan mengundang para alumni dengan berbagai jenjang karir. 

Sebagai bagian dari acara puncak terlaksananya pemilihan King and Queen MABA 2019 angkatan I pada acara closing ceremony yang dirangkai dengan talk show dengan mengundang para alumni dengan berbagai jenjang karir. 

Terpilihnya Vinsensius Farel Paskal dan Paren Maicatrine sebagai King and Queen MABA FISIP 2019 diharapkan mampu meraih pesona dan citra Mahasiswa FISIP sebagai agent of change dan sebagai duta dalam menularkan visi misi Fakultas serta Prodi bagi seluruh elemen mahasiswa FISIP khususnya. Selamat kepada King and Queen MABA 2019 terpilih.